8 Nama Korban Tewas dalam Kecelakaan Helikopter Presiden Iran Ebrahim Raisi

8 Nama Korban Tewas dalam Kecelakaan Helikopter Presiden Iran Ebrahim Raisi

BERITA NANA4D – Sejumlah media Iran mengungkapkan delapan nama korban kecelakaan helikopter yang menewaskan Presiden Iran Ebrahim Raisi pada Minggu (19/5/2024) malam.

Helikopter tersebut jatuh di pegunungan di wilayah Varzaqan, Provinsi Azerbaijan Timur, Iran, saat cuaca sedang buruk.

Selain sejumlah kru dan pengawal, helikopter itu juga membawa empat pejabat Iran.

BACA JUGA : Korban Pilih Jalan Damai, Jambret yang Ditangkap Warga di Cipete Utara Dikembalikan ke Keluarga

Empat pejabat Iran yang tewas dalam kecelakaan helikopter tersebut adalah Presiden Iran Ebrahim Raisi; Menteri Luar Negeri Iran, Hossein Amir-Abdollahian; Gubernur Provinsi Azerbaijan Timur Iran, Malek Rahmati; Ayatollah Mohammad Ali Al-Hashem, perwakilan Pemimpin Revolusi Islam untuk provinsi Azarbaijan Timur, seperti diberitakan Fararu.

8 nama korban kecelakaan helikopter yang menewaskan Presiden Iran Ebrahim Raisi:

  1. Presiden Iran Ebrahim Raisi
  2. Menteri Luar Negeri Iran Hossein AmirAbdollahian
  3. Ayatollah Mohammad Ali Al-Hashem, perwakilan Pemimpin Revolusi Islam untuk Provinsi Azerbaijan Timur
  4. Malik Rahmati, Gubernur Provinsi Azerbaijan Timur
  5. Sersan Mehdi Mousavi, Ketua Tim Perlindungan Presiden Iran, Brigadir Pengawal dan anggota Korps Pengawal
  6. Pilot Kolonel Taher Mostafavi, salah satu pilot angkatan bersenjata Iran dan instruktur pilot
  7. Co-pilot Kolonel Mohsen Daryanosh, salah satu pilot helikopter kepresidenan Iran
  8. Mayor Teknik Behrouz, salah satu sahabat Presiden Iran Ebrahim Raisi.

IRGC Sebut Jumlah Korban Tewas Ada 8, Bukan 9

Sebelumnya, sejumlah media Iran menyebutkan adanya sembilan korban jiwa dan salah satu korban tewas dari Korps Ansar al-Mahdi (pengawal presiden) adalah Kapten Javad Mehrabi.

Namun, laporan terbaru yang dirilis IRGC tidak menunjukkan bahwa Javad Mehrabi tewas dalam kecelakaan itu.

Media Iran, Fars, mengungkapkan bahwa laporan Garda Revolusi Iran (IRGC) menunjukkan bahwa salah satu pengawal presiden tidak berada di helikopter yang mengalami kecelakaan.

Pengawal tersebut menaiki helikopter lain, yang terbang bersamaan dengan helikopter yang dinaiki Presiden Iran Ebrahim Raisi, sehingga jumlah orang dalam helikopter tersebut adalah delapan orang.

Presiden Iran Ebrahim Raisi Tewas dalam Kecelakaan Helikopter

Presiden Iran Ebrahim Raisi melakukan perjalanan pulang ke Iran bersama tujuh orang lainnya menggunakan sebuah helikopter pada Minggu (19/5/2024) sore.

Pada hari itu, Presiden Iran Ebrahim Raisi baru saja menyelesaikan kunjungannya dari upacara peresmian bendungan di perbatasan Iran dengan Republik Azerbaijan.

Selain helikopter yang dinaiki Presiden Iran Ebrahim Raisi, dua helikopter lainnya turut terbang untuk mendampingi helikopter presiden.

Namun, helikopter Presiden Iran Ebrahim Raisi mengalami masalah dan tidak bisa mendarat karena kabut tebal dan hujan yang mengurangi jarak panjang.

Dua orang di dalam helikopter tersebut dilaporkan sempat menghubungi tim penyelamat sebelum kehilangan kontak.

Helikopter yang dinaiki Presiden Iran Ebrahim Raisi diperkirakan jatuh di pegunungan di wilayah Varzaqan, Provinsi Azerbaijan Timur, Iran.

Tim Bulan Sabit Merah Iran langsung mengirim tim penyelamat bersama angkatan bersenjata Iran.

BACA JUGA : Alasan Anak di Malang Robohkan Rumah Ibu Kandung, Sempat Meminta Harta Gono-gini Rp 50 Juta

Proses pencarian dilakukan selama lebih dari 16 jam di tengah cuaca yang buruk, seperti diberitakan Syria TV.

Pada pukul 21.30 waktu setempat, Iran meminta bantuan Turki untuk menyediakan helikopter Cougar dan drone Akinci untuk membantu pencarian.

Beberapa jam kemudian pada Senin (20/5/2024) dini hari, drone Akinci mendeteksi adanya titik panas yang diduga sebagai lokasi jatuhnya helikopter Presiden Iran Ebrahim Raisi.

Kepala Masyarakat Bulan Sabit Merah Iran (IRCS), Pir-Hossein Kolivand mengumumkan lokasi helikopter dan tim penyelamat tiba di sana pada pagi hari.

“Tidak ada jejak korban selamat yang terlihat setelah lokasi jatuhnya helikopter ditemukan,” kata Pir-Hossein Kolivand pada Senin (20/5/2024) pagi, dalam wawancara dengan Tasnim.

Tim penyelamat kemudian mengevakuasi para korban dan Pir-Hossein Kolivand mengumumkan jenazah Presiden Iran Ebrahim Raisi dan rekan-rekannya dibawa ke Tabriz, barat laut Iran untuk upacara pemakaman pada Selasa (22/5/2024).

Presiden Iran Ebrahim Raisi akan dimakamkan di Kota Masyhad, Provinsi Razavi Khorasan, Iran pada Kamis (23/5/2024) malam.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

BERITA NANA4D : BERITA TERBARU DAN TERKINI