Site icon BERITA NANA4D : BERITA TERBARU DAN TERKINI

Drama Tegang Tiga Gim Putri KW Menuju Semifinal,Hasil Denmark Open

Putri Kusuma Wardani mengalahkan Yeo Jia Min pada babak perempat final Denmark Open 2024 di Jsyke Arena, Odense, Jumat (18/10) petang waktu setempat atau malam waktu Indonesia.

Putri Kusuma Wardani mengalahkan Yeo Jia Min pada babak perempat final Denmark Open 2024 di Jsyke Arena, Odense, Jumat (18/10) petang waktu setempat atau malam waktu Indonesia.
Putri bermain di bawah performa terbaik pada awal gim pertama. Atlet asal Tangerang itu tertinggal 3-10. Perlahan Putri mencoba bangkit, namun Jia Min bisa menjauh ketika jarak poin hanya satu atau dua poin.

Selepas interval, Putri yang berusaha merapatkan jarak malah menjadi tertinggal 14-17. Pada angka krusial, ketika Jia Min bisa meraih angka ke-20, Putri bermain baik dan membuat skor menjadi 20-20. Dua kesalahan membuat Putri kalah 20-22 pada gim pertama.

Pada gim kedua Putri menunjukkan penampilan yang jauh berbeda dibanding gim pertama. Ketenangan dan kepercayaan diri membuat Putri unggul setelah skor 8-8.

Setelah memimpin 11-8 pada interval, Putri tampak nyaman bermain dan terlihat mudah meraih poin sampai akhirnya menutup gim kedua dengan kemenangan 21-11.

Memasuki gim penentuan, Putri kembali labil. Dari tertinggal 0-2, pemain peringkat 22 dunia itu tertinggal 3-9. Angka 5-11 terpampang di papan skor pada interval.

Setelah skor 5-13, Putri menunjukkan semangat tak mau kalah. Kebangkitan Putri pun terjadi. Poin demi poin diraih Putri berkat ketangguhan di lapangan. Skor menjadi imbang 14-14.

Setelah itu Putri kembali melanjutkan perolehan poin menjadi berbalik unggul 19-14. Ketika membutuhkan dua poin lagi untuk menuntaskan laga, Putri justru nyaris disamakan Jia Min.

Setelah skor 19-18, Putri bisa meraih dua poin krusial dan menang 21-18. Putri mengikuti jejak Gregoria Mariska Tunjung yang lebih dulu melaju ke semifinal Denmark Open 2024.

Putri akan menghadapi Wang Zhi Yi, sementara Gregoria bakal bertemu An Se Young.

Exit mobile version