Hebohnya Babak Kostum Nasional di Ajang Miss Universe 2023

Hebohnya Babak Kostum Nasional di Ajang Miss Universe 2023

Berita Nana4D – Gelaran Miss Universe 2023 baru saja berakhir dan menghasilkan pemenang terbaru. Perwakilan Nikaragua, Sheynnis Palacios dinobatkan sebagai Miss Universe, mengalahkan 83 peserta lainnya.

Namun kehebohan kontes kecantikan sejagad ini tak hanya soal siapa pemenangnya tapi juga kemeriahan kostum nasional para peserta. Pada babak ini, seluruh peserta hadir dengan kostum paling unik, menarik dan meriah dengan kekayaan budaya dari negaranya masing-masing. Hasilnya, ada sejumlah peserta yang dianggap sebagai kostum nasional paling menarik di Miss Universe 2023. Siapa saja mereka?

Baca Juga : Bakal Atur Jadwal Pertemuan Lagi, Puan Akui Bisa Jadi Bahas Posisi Jokowi di PDI-P

Miss Albania

Endi Demneri mengenakan bodysuit hitam berkilauan dengan sayap keemasan dan head piece yang senada. Kostum perempuan berusia 24 tahun itu terinspirasi burung elang yang ada di bendera negaranya. Bodysuit-nya ditutupi bulu hitam dan merah — warna bendera Albania — dan sayapnya yang besar menampilkan bulu emas berkilauan yang melambangkan kemakmuran.

Miss Kamerun

Issie Princesse menjadikan isu woman empowerment sebagai tema utama kostum nasionalnya. Gadis berusia 23 tahun itu memakai kostum berwarna merah dan emas yang ekor gaunnya menjuntai hingga ke lantai. Bagian belakang gaunnya menampilkan tokoh gerakan pemberdayaan perempuan di Kamerun, yang dibingkai dengan bulu berwarna merah, kuning, atau hijau, sesuai warna bendera negaranya.

Miss Kanada

Madison Kvaltin meningkatkan level kostum nasionalnya ke kancah mancanegara dengan menyertakan berbagai bendera negara dunia. Perempuan berusia 28 tahun itu mengenakan gaun yang didominasi manik-manik berwarna merah dan putih, dengan aksen kuning, biru, dan hijau. Bagian bawah gaunnya yang berpotongan putri duyung menampilkan bendera banyak negara sedangkan bagian punggungnya dirancang dramatis agar terlihat seperti daun maple, simbol nasional Kanada.

Dalam unggahan di Instagram, ia mengatakan kostumnya dimaksudkan untuk mewakili keberagaman, penerimaan, dan multikulturalisme Kanada sekaligus penghormatan untuk peserta Miss Universe lainnya.

Baca Juga : Jadwal Filipina vs Indonesia di Kualifikasi Piala Dunia 2026

Miss Kosta Rika

Tubuh Lisbeth Valverde Brenes dihiasi dengan mutiara, tulle dan satin berwarna biru. Kostum nasionalnya merupakan representasi keindahan pantai dan kehidupan laut di negaranya, berupa untaian mutiara di gaunnya dan korset yang senada. Bagian ekor gaunnya yang bergelombang juga terlihat seperti ombak, lengkap dengan mahkota berbentuk cangkang dan membawa trisula.

Miss Venezuela

Kostum nasional Diana Silva begitu semarak, berwarna merah yang menggambarkan kemeriahan festival kebudayaan Dancing Devils of Yare di negaranya. The Dancing Devils of Yare adalah festival tahunan yang dirayakan di Venezuela, yang biasanya menampilkan para penari yang mengenakan topeng khusus. Tampilan ini pula yang dijadikan tema utama Silva, berupa topeng senada, bodysuit tipis berwarna merah yang seperti nyala api.

Miss Belanda

Peserta transpuan ini mengenakan kostum nasional yang bisa berubah selama dirinya melangkah di atas panggung. Saat pertama kali tampil di atas panggung, Rikkie Kollé tampak seperti bunga tulip khas negerinya, dengan legging hijau berkilau dan atasan kelopak yang menutupi wajahnya. Busana itu kemudian berubah menjadi bunga yang sedang mekar, memperlihatkan atasan strapless berwarna pelangi, ikon komunitas LGBT yang juga diwakilinya.

Miss El Salvador

Tuan rumah, Isabella García-Manzo memukau publik dengan kostum nasional berupa gaun yang terlihat seperti gunung berapi yang menyala. Busananya berwarna merah dan hitam dengan desain yang diatur sedemikian rupa agar terlihat seperti lava yang mengalir dari kawah gunung. Disempurnakan dengan head pieces berupa topi keemasan yang bisa menyala sehingga menciptakan ilusi gunung berapi yang meletus saat dia berjalan di panggung.

Miss Indonesia

Perwakilan dari Indonesia, Fabiënne Nicole Groeneveld juga tak kalah meriah di babak kostum nasional Miss Universe 2023;. Ia memakai kostum yang desainnya seperti baju besi berwarna metalik, menampilkan lengan jala, celana ketat berhias renda, korset bermotif, dan bagian belakang yang menutupi kepalanya.

Pakaiannya itu merupakan kreasi salah satu perancang Jember Fashion Carnaval, sekaligus melambangkan perjalanan hidupnya. Bubah Alfian, penata rias sekaligus perancang kostumnya, mengatakan bagian hitam dari pakaiannya mewakili masa-masa tergelap Fabiënne sedangkan bagian emas menunjukkan martabat dan kecantikan batinnya.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

BERITA NANA4D : BERITA TERBARU DAN TERKINI