Kementerian BUMN Tak Kaget Ahok Mundur, Arya Sinulingga: Terima Kasih Pak Basuki

Kementerian BUMN Tak Kaget Ahok Mundur, Arya Sinulingga: Terima Kasih Pak Basuki

BERITA NANA4D – Staf Khusus Menteri BUMN, Arya Sinulingga merespons soal pengunduran diri Basuki Tjahaja Purnama alias Ahok dari jabatan Komisaris Utama PT Pertamina (Persero).

Arya memastikan surat pengunduran diri Ahok sudah diterima oleh Kementerian BUMN.

“Surat pengunduran diri sudah sampai sama kami,” ujar Arya saat dikonfirmasi, Jumat (2/2/2024).

BACA JUGA : Pilpres 2024 Diprediksi 2 Putaran, Bagaimana Perbandingan Lembaga Survei dan Pendapat Pengamat?

Arya menyampaikan terima kasih atas langkah inisiatif Ahok untuk mengundurkan diri.

Sebab, sesuai aturan bahwa pejabat BUMN, termasuk komisaris dilarang terlibat dalam kegiatan kampanye pemilihan umum (Pemilu) 2024.

“Kami terima kasih kepada Pak Basuki atau Pak Ahok karena sudah memberikan surat pengunduran diri,” terang Arya.

Langkah politik Ahok keluar dari BUMN karena terlibat dalam kampanye Pemilu 2024 tidak mengejutkan buat jajaran Kementerian BUMN. Sebab, hal serupa pernah dilakukan beberapa komisaris BUMN lainnya.

BACA JUGA : Bongkar Kelemahan Korea Selatan, Pelatih Australia Siap Jegal Son Cs di Perempat Final Piala Asia

“Jadi, bagi kami terima kasih karena mereka sudah menyerahkan surat pengunduran diri karena terlibat dalam kampanye,” terang Arya.

Sebelumnya, Ahok menyampaikan bahwa telah mundur dari PT Pertamina (Persero). Hal tersebut disampaikan melalui akun Instagram.

“Unggahan ini merupakan bukti tanda terima Surat Pengunduran Diri saya sebagai Komisaris Utama PT Pertamina (Persero) yang saya serahkan hari ini, 2 Februari 2024,” tulis Ahok disertai surat pengunduran diri.

Ahok berujar, ingin mendukung, serta ikut mengkampanyekan pasangan calon presiden nomor urut 03 Ganjar Pranowo dan Mahfud Md pada Pilpres 2024.

Dia juga menegaskan langkah itu merupakan jawaban atas kebingungan sebagian orang terhadap arah politik dirinya.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

BERITA NANA4D : BERITA TERBARU DAN TERKINI