Lisa BLACKPINK Hilang dari Weibo Buntut Pertunjukan Vulgar

Lisa BLACKPINK Hilang dari Weibo Buntut Pertunjukan Vulgar

Berita Nana4D – Kontroversi yang menyelimuti Lisa BLACKPINK usai penampilan seksinya dalam pertunjukan Crazy Horse di Paris terus bergulir. Kali ini, akun Lisa di Weibo, media sosial China, tampaknya dihapus.

Pada Rabu sore, akun terverifikasi milik penyanyi asal Thailand tersebut @lalalalisa_m tidak lagi dapat dicari di Weibo, salah satu jaringan media sosial paling populer di Negeri Tiongkok.

“Akun tersebut sudah tidak bisa dikunjungi setelah mendapat keluhan pelanggaran hukum dan peraturan, serta peraturan terkait dari Peraturan Manajemen Komunitas Weibo,” kata halaman penggantinya, seperti dikutip dari CNN Internasional, Jumat (3/11/2023).

Baca Juga : Cari Tempat Nikah Megah & Mewah? The Westin Jakarta Solusinya

Lisa sendiri telah menerima gelombang kritik karena keputusannya untuk tampil di Crazy Horse, pertunjukan kabaret terkenal di Paris yang menampilkan penari perempuan bertelanjang dada, meskipun Lisa di sana masih mengenakan lingerie.

Kritik besar datang dari penggemar asal China. Perlu diketahui, Negeri Tirai Bambu itu punya aturan sensor yang sangat ketat. Dan pertunjukan kabaret telanjang jelas terlarang.

Tidak diketahui jenis keluhan apa yang dia terima akun Lisa di Weibo, namun perusahaan teknologi Weibo China itu secara rutin menangguhkan atau menghapus halaman-halaman yang melanggar berbagai aturan sensor di negara tersebut – bahkan yang hanya menimbulkan terlalu banyak kontroversi.

Hingga saat ini belum ada komentar resmi dari Weibo maupun agensi YG Entertainment.

Sebelum insiden akun Weibo yang hilang, Lisa Blackpink sendiri nampak tak peduli dengan gelombang kritikan dari penggemar. Dia bahkan mengunggah foto-foto seksinya di Instagram saat tampil di Crazy Horse.

“Sungguh sebuah pengalaman yang luar biasa di @crazyhorseparis_official. Terima kasih untuk setiap orang yang berjasa membuat pertunjukan ini terwujud. Hubungi aku kapan saja kalian butuh orang untuk tampil,” tulis Lisa dalam keterangan foto yang diunggah pada Kamis (5/10).

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

BERITA NANA4D : BERITA TERBARU DAN TERKINI